PT. CSM Corporatama (INDORENT)
Admin Dispatcher – Surabaya
Job Description
Tugas dan Tanggung Jawab :
• Membantu Dispatcher dalam menyusun dan mencatat jadwal operasional harian kendaraan dan pengemudi.
• Melakukan input data kehadiran driver, status unit, dan aktivitas operasional harian ke dalam sistem pelaporan.
• Mengelola dan mempertanggungjawabkan penggunaan petty cash untuk keperluan operasional (BBM, tol, parkir, dll) sesuai prosedur.
• Menyusun dan merekap laporan pengeluaran harian/mingguan operasional termasuk bukti transaksi.
• Melakukan rekap data perjalanan kendaraan, absensi driver, serta laporan insiden atau kendala operasional.
• Membantu pelaporan pemakaian kendaraan dan mendukung koordinasi administratif antara pengemudi, dispatcher, dan client
• Mengarsipkan dokumen-dokumen operasional seperti form serah terima kendaraan, laporan perjalanan, absensi, dan dokumen petty cash.
• Menjalin komunikasi yang baik dengan pengemudi dan tim operasional untuk memastikan kelancaran kegiatan lapangan.
Kriteria :
• Pendidikan minimal D3 dari semua jurusan
• Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang administrasi operasional atau fleet/dispatcher support
• Memahami dasar-dasar manajemen kendaraan operasional
• Menguasai Microsoft Office, terutama Ms. Excel (rumus, rekap data, dan laporan)
• Teliti, rapi, dan memiliki kemampuan administrasi serta pengarsipan dokumen yang baik
• Terbiasa dalam pengelolaan petty cash, termasuk pencatatan dan pelaporan pertanggungjawaban biaya operasional
• Mampu bekerja secara mandiri maupun dalam tim, serta memiliki kemampuan komunikasi yang baik dengan driver dan pihak terkait
• Disiplin, proaktif, dan memiliki integritas tinggi dalam menjalankan tugas
• Berdomisili di Surabaya atau sekitarnya